PRODUK ''NUGGET KELOR (MARONGGHI)''


Daun kelor merupakan salah satu potensi yang ada di desa Semaan kecamatan Dasuk Kabupaten Sumenep. Hampir di sepanjang jalan di desa ini terdapat daun kelor. Daun kelor merupakan tanaman sayuran yang multiguna. Hampir semua bagian dari tanaman kelor ini dapat dijadikan sumber makanan karena mengandung senyawa aktif dan gizi lengkap. Daun kelor juga kaya vitamin A dan C. Kandungan vitamin C-nya setara dengan 6 kali vitamin C buah jeruk, sangat bermanfaat untuk mencegah berbagai macam penyakit salah satunya flu dan demam. Jadi, banyak sekali manfaat dari daun kelor ini. Misalnya juga untuk menjaga sistem kekebalan tubuh,mempertahankan massa otot,anti stres, menjaga kesehatan sistem pencernaan,menyehatkan mata, sangat baik untuk penderita diabetes,mempertahankan kesehatan tulang, membantu mencegah kanker,dan masih banyak lagi manfaat dari daun kelor ini. Karena disini juga dekat dengan laut tepatnya dekat dengan pantai Slopeng, jadi sangat bagus sekali memanfaatkan ikan tongkol untuk campuran bahan nugget. Bahan nugget dengan campuran daun kelor dan ikan tongkol  merupakan inovasi terbaru dalam pembuatan bahan makanan yang mampu menambah kualitas nugget yang dihasilkan, baik tekstur, rasa, aroma, dan gizi pada nugget tersebut. Karena ikan tongkol kaya vitamin, mineral dan juga berprotein tinggi yang mana protein penting untuk membangun sel serta jaringan baru dalam tubuh guna menggantikan yang sudah rusak. Selain itu, protein dapat membantu memperbaiki sel yang rusak, meningkatkan sistem imun, dan menguatkan tulang serta otot. Ikan tongkol juga kaya akan antioksidan. Mengonsumsi makanan mengandung antioksidan tinggi sangat baik untuk mencegah perkembangan kondisi seperti penyakit jantung, diabetes, kanker dan lain lain.
Kami disini juga ingin berbagi resep dan cara pembuatan nugget dari ikan tongkol dan kelor. Pertama, kita harus siapkan terlebih dahulu bahan-bahan yang dibutuhkan. Bahan-bahannya antara lain yaitu tepung terigu,telur,tepung roti (panir), ikan tongkol,daun kelor,penyedap rasa, garam,saos, dan mayonaise. Nah, setelah itu langsung saja cara pembuatannya.
Cara pembuatannya yaitu :
ü  Haluskan 500gr ikan tongkol dengan gilingan atau penumbuk atau blender dengan menambahkan garam secukupnya.
ü  Haluskan juga daun kelor segar secukupnya.
ü  Haluskan 5 siung bawang putih dan 5 siung bawang merah.
ü  Setelah itu, campurkan tepung terigu ¼ dengan ikan tongkol , daun kelor,bawang putih,dan bawang merah yang sudah dihaluskan tadi juga ditambahkan penyedap rasa sesuai keinginan.
ü  Lalu, masukkan adonan tadi kedalam cetakan dan kukus selama 30 menit (jika sudah kelihatan hijau tua,berarti adonan sudah matang dan bisa diangkat),  lalu didinginkan didalam kulkas kurang lebih 30 menit.
ü  Setelah didinginkan, potong-potong adonan tersebut sesuai selera,misalnya kotak-kotak.
ü  Lalu, celupkan potongan adonan kedalam telur, lalu gulingkan ke tepung roti beberapa kali.
ü  Dan goreng adonan yang sudah dicampur tepung roti tadi. Setelah dirasa cukup, lalu angkat nugget.
ü  Hidangkan nugget dengan menambahkan saos dan mayonaise.
harga jual :
Sekitar Rp 2.000 - Rp 3.000
Tujuan mengolah produk nugget kelor ini yaitu untuk memanfaatkan potensi yang ada di desa Semaan,Dasuk,Sumenep dan untuk memunculkan UMKM baru yang nantinya akan meningkatkan perekonomian masyarakat di desa Semaan,Dasuk,Sumenep.

Gambar dibawah ini merupakan bahan-bahan yang perlu dipersiapkan. 
 

Gambar ini merupakan nugget kelor yang sudah jadi atau siap dihidangkan. Beserta nugget kelor dengan kemasan dan label KKN 83 UTM.

           























Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages