Video Produk Unggulan desa '' Wisata Somber Kacceng, Goa Lake' Bini' , Batu Cenneng ''






GOA LAKE' BINI'
Goa lake' bini' adalah salah satu potensi wisata yang ada di desa Semaan, Kecamatan Dasuk,Sumenep. Mungkin banyak orang yang belum mengetahui keberadan goa lake' bini' ini bahkan orang maduranya sendiri. Mungkin yang mengetahui hanya masyarakat Semaan saja, karena kurangnya perhatian oleh masyarakat sekitar untuk mengelolanya. Berdasarkan keterangan masyarakat disana, sungai yang ada didalam goa ini, airnya mengalir ke somber kecceng. Tetapi, letak somber kecceng dengan goa ini lumayan jauh. Menurut masyarakat disana, dulu goa ini dijadikan tempat bersembunyi saat ada perang. Mungkin, pertama kali orang melihat goa ini biasa biasa saja. Tetapi, jika mereka mengetahui asal usul atau sejarah dari goa lake' bini' ini, pasti mereka akan tertarik. Untuk memasuki goa bini' berhati-hati karena lubang untuk masuk ke goa lumayan kecil. Untuk masuk ke wisata ini, tidak dipungut biaya retribusi sepeserpun. Sebelum masuk ke wisata goa ini, ada papan nama kayu terpampang dijalan.

SOMBER KACCENG
Somber kacceng adalah somber yang terletak di Desa Semaan, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep. Asal usul atau sejarah somber ini, sama dengan cerita Joko Tarup. Tetapi disini, tokohnya yaitu Kaleter, dan kedua belas bidadari.  Seperti cerita rakyat Jawa yang berjudul JakaTarub, Kaleter adalah versi Maduranya. Bedanya hanya, pada akhir cerita Kaleter telah dibawa ke khayangan dan entah kembali ke bumi atau tidak, karena tidak ada makam dari tokoh Kaleter sendiri. Di somber kacceng ini, terdapat 3 kolam. Kolam pertama untuk laki-laki, yang kedua untuk perempuan, dan yang ketiga untuk sapi, sepeda, dan lain lain. Biasanya masyarakat yang dekat dengan somber kacceng, mereka mandi dan menyuci disana setiap harinya. Untuk masuk ke wisata ini, tidak dipungut biaya sepeserpun.

BATU CENNING
Batu cenning yaitu batu yang penuh sejarah yang terletak di salah satu desa terpencil yaitu terletak di Desa Semaan, Kecamatan Dasuk, Kabupaten Sumenep. Batu ini sangat unik, jika dipukul akan berbunyi suara menyerupai suara yang tercipta dari pukulan  benda-benda yang terbuat dari logam. Biasanya, batu cenneng ini digunakan sebagai tempat upacara adat '' pojian towa '' sebagai salah satu kebudayaan masyarakat desa Semaan. Batu Cenneng terletak di tengah hutan atau sawah. Untuk memasuki wisata ini, tidak dikenakan biaya apapun atau gratis. Mungkin, wisata kurang dijangkau karena kurangnya pengelolaan oleh masyarakat Semaan sendiri. Karena ini adalah salah satu potensi wisata desa Semaan. Sebelum memasuki wisata ini, sudah tertera papan nama tentang wisata batu cenneng.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages